in

Katanya Bisa Melihat Hantu, Seperti ini Ciri Ciri Kuntilanak Menurut Istri Demian

https://www.brilio.net/serem/punya-indera-keenam-begini-ciri-ciri-kuntilanak-menurut-istri-demian-170610k.html
kuntilanak

Inafeed.com – Apakah kamu salah satu orang yang bisa melihat hantu ? Pada dasarnya tidak semua orang bisa melihat keberadaan mahluk halus.

Dan kali ini, artis cantik bernama Sara Wijayanto memberikan pengakuan mengerikan jika dirinya memiliki kemampuan supranatural dan bisa melihat makhluk tak kasat mata.

Sara Wijayanto yang merupakan istri pesulap Demian tersebut membeberkan detail sosok kuntilanak, hantu yang kerap menjadi momok bagi masyarakat Indonesia. Sara juga tak lupa memberitahukan ciri-ciri seperti apa sosok kuntilanak itu. Pengalaman pribadinya ini terjadi saat Sara pertama kali bertemu dengan kuntilanak.

Dilansir dari Brilio.net, seperti ini pengakuan Sara Wijayanto saat melihat kuntilanak. “Kuntilanak Menurut Saya:

kuntilanak (gambar:source)

1. Mereka adalah makhluk yg lumayan paling jahil & suka mengganggu manusia, terutama pria. Pada wanita biasa mereka merasa cemburu karena parasnya sudah tidak cantik seperti waktu hidup dulu/sebagai manusia.

2. Kuntilanak itu drama queen! & mengarah ke borderline personality disorder! Kadang dia tertawa cekikikan, bahagia karena di dunia lain mereka merasa makhluk paling cantik & tiba-tiba dia bisa menangis meraung-raung dalam hitungan detik karena ga pernah bisa move on, terus menyesali perbuatan semasa hidupnya. Dia cenderung mau membalas dendamnya pada orang orang yg bertanggung jawab atas kematian mereka.

3. Kuntilanak senang mangkal. Mangkal di atas pohon sambil menunggu manusia yg lewat untuk diganggu. Kadang dia juga suka numpang di dalam mobil atau ikut membonceng pengendara motor. Jadi hati-hati kalau kalian pulang nanti, liat-liat spion siapa tau ada yg ikut duduk di jok belakang mobil kamu. Atau jika kalian naik motor sendirian & merasa berat. Itu tanda kuntilanak membonceng di motor kamu.

4. Menurut mitos asal sebutan “kunti” itu berarti bunting dan “anak” berarti anak. Jadi hantu kuntilanak artinya adalah hantu wanita yang meninggal saat bunting atau melahirkan anak. Tapi yg pernah saya temui nggak selalu meninggal karena itu. Contohnya seperti Suti. Dia mengakhiri hidupnya dengan cara gantung diri. Atau mungkin aja karena penampakan mereka terlihat mirip jadi semua yg berambut panjang disebut kuntilanak.

5. Kuntilanak adalah hantu yg paling eksis! Miss Universe-nya dunia lain,” tulis Sara.

Nah, kamu yang juga punya kekuatan supranatural, apakah seperti itu ciri-ciri kuntilanak yang sebenarnya guys ?

Ditempat ini ada Spanduk Betuliskan Muslim Dilarang Masuk, Ternyata ini Lho alasannya Kenapa spanduk itu dibuat

Walaupun Gak Punya Kaki, Tapi Pria ini Tidak Menyerah dan Tetap Bekerja Keras Demi Anaknya Sekolah