Situshiburan.com – Percayakah kamu jika ada anak-anak berusia 5 tahun melahirkan seorang bayi ? Mungki banyak orang menganggap pertanyaan itu konyol. Tapi, nyatanya ada seorang anak yang berusia 5 tahun telah melahirkan seorang bayi sehat dan dapat tumbuh besar.
Bocah bernama,Lina Medina lahir tanggal 27 September 1933 di Peru. Pada usianya yang masih 5 tahun, Perut Lina membesar. Awalnya keluarga Lina menduga Lina terkena tumor ganas, tapi setelah diperiksa ternyata dokter mengatakan bahwa Lina sedang hamil.
Dr. Gerardo Lozada sangat terkejut ketika mengetahui hal ini, sehingga ia membawa Lina ke ibukota Peru untuk diperiksa oleh dokter spesialis agar dapat diketahui kebenarannya. Ternyata di sana, Lina juga dinyatakan hamil. Dokter spesialis pun mengatakan jika payudara Lina sudah tumbuh sejak usia 4 tahun.
Seperti dilansir Pulsk.com, Lina melahirkan setelah mengandung selama 7 bulan 21 hari. Ia melahirkan seorang bayi dengan berat 2,7 kg. Tapi kelahirannya melalui cesar, karena pinggulnya terlalu kecil untuk melahirkan seorang bayi.
Anak Lina pun dibesarkan oleh keluargnya, dan Lina dianggap sebagai kakak perempuannya. Tapi, setelah berusia 10 tahun, anaknya yang diberikan nama Gerardoj mengatahui jika Lina adalah ibunya.
Gerardoj meninggal pada usia 40 tahun karena penyakit sumsum tulang belakang.
Kasus ini pun ternyata masih berlanjut, secara medis kehamilan seorang wanita disebabkan karena adanya pembuahan. Dan ayah Lina pun dijadikan sebagai tersangka sebagai orang yang telah menghamili Lina. Tapi sampai saat ini Lina masih belum mau memberi tahu ayah dari anak yang dikandungnya.
Sampai Lina menikah dengan seorang pria, ia masih tidak mau memberitahu siapa yang telah menghamilinya, sehingga ayahnya dibebaskan kembali karena tidak ada cukup bukti untuk menahannya.