in

Bebas dari Penjara, Ferdian Paleka Bikin Vlog Bareng Nikita Mirzani

Uus, Nikita Mirzani dan Ferdian Paleka [YouTube/Crazy Nikmir REAL]

Inafeed.com – Lama tidak terdengar kabarnya setelah bebas dari penjara, Youtuber prank sampah terhadap waria Ferdian Paleka terlihat berkolaborasi dengan Nikita Mirzani dan Uus. Pada kesempatan itu Uus secara terang-terangan mengutarakan pendapatnya bahwa seharusnya sanksi sosial saja sudah cukup untuk kelakukan yang Ferdian Paleka lakukan.

“Saya adalah orang yang tidak ikut membully waktu Anda melakukan video segala macam. Saya kan pernah diboikot ya, sanksi sosial itu sudah cukup sebenarnya, tidak harus memenjarakan kamu,” kata Uus di channel YouTube Nikita Mirzani.

Mendengar itu, Ferdian Paleka tak banyak berbicara. Dia tampak canggung di dekat Uus dan Nikita Mirzani.

“Iya ya,” sahut Ferdian Paleka.

Menurut Ferdian Paleka pembelaan Nikita Mirzani kepda dirinya karena sama-sama pernah merasakan dinginnya jeruji besi. Sebenarnya Uus juga sedikit terganggu dengan isi konten yang dibuat Ferdian Paleka. Kebanyakan konten yang dibuat YouTuber ini berbau dewasa. tetapi Uus memaklumi di usia yang masih muda kebanyakan orang membuat kesalahan.

“Kalau dari perspektif gue ya namanya juga masih muda gitu kan. Hal-hal tolol apa sih yang enggak kita lakukan waktu masih muda. Jadi kalau saya lihat dari umur anda, memang waktunya songong. Dan memang agak sebelnya konten-konten kamu berbau tete,” tutur Uus

Seperti Ini Penampilan Sederet Artis Terkenal Korea Tanpa Makeup? Wajah Song Hye Kyo Buat Pangling

Jadi Mualaf, Ini Pengalaman Pertama Marcell Darwin Salat Berjamaah