Inafeed.com – Komedian Mpok Atiek mengaku berjualan puding kelapa selama masa pandemi Corona. Hal ini ia lakukan untuk menyambung hidup semasa pandemi. Ditemui di kawasan Harmoni, Jakarta Pusat, Selasa (7/7/2020), Mpok Atiek menjelaskan bahwa usahanya itu hanya menghasilkan keuntungan yang kecil.
“Nyari duit sekarang nih Mpok jujur jual puding kelapa untungnya cuma Rp 5 ribu perak. Per hari syuting jutaan terus kita ngumpulin dari 100 kelapa ngejual (dapat) Rp 500 ribu doang dari pagi sampai malam dan itu harus pakai tenaga,” ujar Mpok Atiek.
Meski kegiatan tesebut cukup memakan waktu, namun Mpok Atiek tetap menjalankan sambil menikmati prosesnya.
“Sibuk nanya alamat, pesan Gojek. Belum lagi yang komplen apa segala macam pesanannya belum nyampe. Wah sudah stres. Padahal dapatnya paling banyak sejuta doang sehari, tapi dinikmatin,” jelasnya.
Mpok Atiek beralasan tetap ingin berusaha di tengah masa pandemi ini. Dengan berbisnis kuliner ini ia bisa mengisi waktu luang dan menghilangkan rasa jenuh.
“Habis di rumah bete. Makan, duduk, ke depan, ke dapur, ke kamar balik lagi ke taman. Ya kalau seminggu dua minggu, lah bulanan ya stres. Apa saja yang bisa bikin sibuk supaya nggak bete,” ungkapnya.
Dari usahanya tersebut ia dibantu oleh enam orang rekannya dan dalam sehari, ia dapat menjual barang dagangannya sebanyak 500 buah.
“(Bisnis) Dibantulah beberapa ada enam orang. Kalau sendiri ya Allah tolong, nenek-nenek bikin puding kelapa, kelapa, jahe, susu, cincau, ih selamat malam,” tuturnya.
“Satu hari maksimal 500 buah karena tenaganya nggak ada,” tutup Mpok Atiek.