in

Sepi Pembeli, Pedagang Pentol Ini Hanya Bisa Termenung Memikirkan Belum Bayar Cicilan

Penjual Pentol Duduk Termenung Sepi Pembeli, Belum Bayar Cicilan, Bikin Netizen Sedih Pedagang pentol sepi pembeli (Tiktok)

Inafeed.com – Duduk termenung did tepi jalan, seorang pentol pinggir jalan berharap ada yang akan membeli dagangannya. Malam semakun larut, namun ia tetap setia menunggu pembeli. Akhrnya ia bisa bernafas lega ketika pemilik akun Tiktok @hobbymakan.id menghampirinya dan membeli dagangannya.

Pedagang pentol itu berjualan mulai pukul 16.30 WIB dengan menggunakan gerobak pentolnya. Ia juga mengaku jika dagangannya semakin sepi sejak pandemi Corona. Setelah berjualan pentol, ternyata ia harus lanjut kembali bekerja. Hal ini ia lakukan karena memiliki tanggungan cicilan rumah dan sudah dua bulan belum disa ia bayar karena kondisi yang sedang sulit.

Mendengar kisah hidup penjual pentol itu membuat pemilik akun TikTok @hobbymakan.id memberikan uang sebesar Rp2 juta hingga membuat pedagang tersebut kaget. Ia tidak menyangka akan mendapatkan uang sebanyak itu. Sang pemilik akun TikTok mengatakan jika uang tersebut bisa digunaka untuk membayar cicilan rumah. Mendengar hal tersebut, raut wajah pedagang pentol berubah dan tersenyum sembari mengucapkan terimakasih kepada pria itu.

Sungguh Pilu, Ibu Ini Ditinggal Oleh Suaminya Yang Pergi Bersama Pelakor Saat Dirinya Melahirkan

Bikin Netizen Iri, Wanita Ini Ceritakan Asiknya Tinggal Bersama Mertua