in

Hati Hati ini 4 Bahan Bahaya Yang Biasa ada di Dalam Pasta Gigi Kamu

Inafeed.com – Pasta gigi menjadi salah satu produk perawatan gigi yang paling banyak digunakan orang di dunia ini. Menggosok gigi dengan pasta gigi di percaya bisa membuat gigi bersih , putih dan sehat.

Namun tahukah kamu jika tak semua pasta gigi itu menyehatkan. Hal ini dikarenakan banyak pasta gigi yang terbuat dari bahan berbahaya.

Bukannya untuk membuat gigi kamu sehat , melainkan bahan dasar pembuatan pasta gigi tersebut bisa membuat gigi kamu rusak.

Mau tahu bahan dasar apa saja yang masuk dalam kategori bahaya dalam pembuatan pasta gigi ? Seperti yang dilansir dari Brilio.net, inilah dia diantaranya :

1. Triclosan

bahaya pasta gigi

Salah satu bahan berbahaya yang ada di dalam pasta gigi yakni Triclosan yang merupakan antiseptik adiktif . Pada dasarnya , Triclosan yang digunakan dalam pasta gigi guna mencegah radang gusi. Namun Triclosan ini juga memiliki dampak buruk yang pada dasarnya bisa mengganggu fungsi endokrin, bahannya mirip BPA atau bisphenol-A (sejenis zat kimia sintetis) yang mampu meningkatkan resistensi bakteri terhadap antibiotik.

Dalam sebuah studi tahun 2014 oleh University of California, San Diego School of Medicine, menunjukkan hubungan antara triclosan dan fibrosis hati dan kanker pada tikus. Studi baru justru menambah bukti bahwa kecanduan bisa menyebabkan seseorang mengalami alergi terhadap makan tertentu, seperti kacang.

2. Microbeads

bahaya pasta gigi

Microbeads juga merupakan salah satu bahan berbahaya yang ada di dalam pasta gigi. Microbeads ini terbentuk seperti butiran super kecil yang biasanya kamu temui di detergen. Jika di dalam pasta gigi, Microbeads ini akan terikat dengan racun seperti bahan kimia pestisida. Banyak orang menganggap pasta gigi yang ada butiran kecilnya ini bisa membuat gigi bersih. Tapi faktanya sangat berbahaya untuk kesehatan mulut kamu.

3. FD&C Blue 1

bahaya pasta gigi

FD&C Blue 1 ini juga merupakan salah satu bahan kimia berbahaya yang terdapat di dalam Brilio.net. Dalam penelitian yang dilakukan oleh Environmental Working Group menyebutkan bahwa FD&C Blue 1 adalah zat warna sintetis yang diproduksi dari minyak bumi, yang dapat terakumulasi dalam tubuh dari waktu ke waktu dan berpotensi menyebabkan alergi, ADHD, dan kanker.

4. Sodium Lauryl Sulfate (SLS)

bahaya pasta gigi

SLS ini juga merupakan salah satu bahan berbahaya yang ada di dalam pasta gigi. SLS ini biasanya terdapat di dalam sampo. Itulah sebabnya jika pasta gigi bisa berbusa jika digunakan. Jika salah dalam penggunaan pasta gigi, kandungan SLS bisa memicu kamu mengalami sariawan. Studi telah menemukan SLS bisa mengiritasi jaringan lunak di mulut.

Nah, untuk itu pintar – pintarlah dalam memilih pasta gigi yang aman dan sehat demi perawatan gigi yang maksimal.

Lihat juga : Gak Perlu Beli Bedak Mahal-Mahal, Cukup Gunakan ini Kulit Kamu Akan Kembali Bersih dan Terlihat Sangat Cantik

Gara Gara Malas Gosok Gigi, Akibatnya Tumbuh Tunas Jambu Biji di dalam Gigi Pria Ini

Misteri Permainan Petak Umpet ini Sungguh Mengerikan. Melibatkan Roh Sebagai Pemainnya